Potato Donuts
Donuts... always bring lots of joy.
Today, fancy donuts shops are easy to be found in every corners of the city. For me personally, classic donuts have a special place in my heart. In the small town where I grew up, my mom (and all my neighbours) used to make donuts from the scratch. There was no donut shop in the town, and there was no instant package of donuts ingredients sold in the shops.
Donat Kentang
Source : Primarasa, Roti Goreng dan Kukus.
500 gram kentang
150 gr gula pasir
3 kuning telur
500 gr tepung terigu
1 bungkus (11 gr) ragi instan
1 sdm susu bubuk
100 gr margarin, lelehkan
minyak goreng
50 gr gula pasir, untuk taburan.
1. Cuci kentang, kukus hingga empuk dan matang, angkat. Kupas kulitnya selagi panas, lalu segera lumatkan menggunakan pelumat kentang (pakai garpu juga bisa). Sisihkan hingga dingin.
2. Kocok gula dan telur hingga mengembang dan kental, masukkan tepung terigu, kentang lumat, ragi instan dan susu bubuk, aduk rata. Masukkan margarin leleh, uleni hingga adonan kalis (tidak melekat di tangan). Diamkan adonan +/-45 menit supaya mengembang.
3. Kempiskan adonan dengan cara ditinju, lalu gilas setelah 1 cm. Cetak adonan dengan cetakan donat dan diamkan lagi selama 15 menit.
4. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan di atas api sedang. Masukkan bulatan adonan satu per satu. Siram-siramkan minyak di atas bulatan adonan hingga mengembang dan matang, angkat, tiriskan.
5. Taruh donat di atas rak kawat, nampan atau wadah datar, taburi atasnya dengan gula bubuk, sajikan.
Potato Donuts
500 grams potatoes
150 gr sugar
3 egg yolks
500 gr flour
1 packet (11 grams) instant yeast
1 tablespoon milk powder
100 gr margarine, melted
cooking oil
50 g sugar, for sprinkling.
1. Wash potatoes, steam until tender and cooked, remove from heat. Peel the skin while still hot, then immediately mash it using potato masher (a fork also works fine). Set aside to cool.
2. Beat sugar and eggs until fluffy and thick, add flour, mashed potatoes, instant yeast and milk powder, mix well. Add the melted margarine, knead until the dough is smooth (don't stick on hands). Let the dough stand for +/-45 minutes to inflate.
3. Punch the batter, then roll in about 1 cm thick. Cut using the donut cutter and let stand for another 15 minutes.
4. Heat oil in a skillet over medium heat. Put the dough one by one. Pour the oil over the doughs until get fluffy and cooked. Remove and drain.
5. Place donuts on a wire rack, tray or flat container, sprinkle top with sugar powder and serve.
Donuts. Is there anything they can't do? Matt Groening
Comments
* foto out-door nya cakep
Love the picturessss..yang di bottles itu minuman apa Mbak?
Ra, foto itu sebenarnya indoor, cuma aku bawa bbrp pot masuk rumah. Thanks Ra.
Roossy,
yg di botol itu susu kedele. Ini sebenernya foto2 thn lalu, lupa di posting.
Bener Roos, kalo di sini adonan gampang naik, apalagi kalo udah nyalain oven dan matiin AC...dapur dah anget tuh Roos.
Ratna, jadinya banyaaak deh. Aku kadang bikin 1/2 resep. Pas u/ sekeluarga makan berkali2 :D
resepnya sesuai dengan di atas aja. Gak perlu ditambahkan air lagi.
Mentega cair sudah cukup untuk melumatkan bahan2 kering.
hmmm yummy